portwarta - Sesuai dengan namanya, minuman kunyit asam merupakan campuran dari asam jawa dan rempah kunyit yang diberi tambahan gula merah atau gula pasir. Rasa asam dalam kunyit yang berasal dari asam jawa menandakan bahwa minuman ini kaya akan vitamin C. Bagi seorang wanita, vitamin C tidak hanya bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh saja, namun juga sebagai pencerah kulit. Vitamin C dapat membunuh melanin di kulit sehingga warnanya lebih terang. Kulit bersih dan bercahaya merupakan dambaan setiap wanita. Oleh karena itu, kunyit asam selalu lekat dengan wanita.
Vitamin C pada kunyit juga dapat mengurangi kadar lemak dalam darah dan meningkatkan metabolisme lemak. Bagi perempuan yang mengalami kelebihan berat badan, kunyit asam biasanya menjadi pilihan utama untuk melangsingkan tubuh secara sehat dan alami. Efek positif lain dari peningkatan metabolisme lemak ini adalah menurunkan resiko hipertensi dan serangan jantung.
Vitamin C bersifat antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas di sekitar. Radikal bebas ini dapat menyebabkan penurunan gairah, lesu, dan wajah muram yang akhirnya menurunkan performa Anda secara keseluruhan. Mengonsumsi kunyit asam secara teratur diduga dapat mengembalikan aura positif yang hilang karena radikal bebas.
Kunyit mengandung curcuminoid yang bersifat anti nyeri. Perempuan yang sering mengalami nyeri haid biasanya mengonsumsi kunyit asam untuk meredakan nyeri. Selain itu, kunyit asam ternyata juga dapat memperlancar haid dan mengurangi bau amis pada saat menstruasi. Karena berasal dari bahan alami, Anda tidak perlu mengkhawatirkan efek samping seperti anti nyeri dari bahan kimia yang lain.
Manfaat lain dari kunyit asam adalah menghilangkan bau badan. Bau badan merupakan hal yang menghinakan bagi seorang wanita. Untuk mencegahnya, minumlah kunyit asam secara teratur dan jaga kebersihan selalu. Hasilnya memang tidak serta merta didapat, namun jika Anda teratur meminumnya dalam jangka lama, bau badan kemungkinan besar akan enyah dari tubuh Anda.
Kunyit asam ternyata tidak hanya mengurangi bau badan dan darah haid saja, namun juga menghilangkan bau tak sedap di area vagina dan menjaga kesehatannya. Menjaga kesehatan organ vital merupakan hal yang penting bagi wanita. Selain mengonsumsi kunyit asam, Anda juga harus menjaga kebersihan luar jika ingin sehat.
Biasanya, perempuan yang rajin mengonsumsi kunyit asam lebih terlihat bugar daripada perempuan lain. Mengapa demkian? Kandungan asam dalam kunyit asam dapat membantu menyegarkan tubuh dan memperlancar buang air besar sehingga proses sekresi tubuh berjalan lancar. Proses sekresi ini penting dalam metabolisme tubuh sehingga wanita tampak sehat dan segar.
Meskipun mengandung banyak manfaat, namun minuman yang menyegarkan ini tidak disarankan untuk ibu hamil dan menyusui. Kunyit asam dikhawatirkan membuat cairan ketuban menjadi keruh sehingga janin mengalami stres. Hentikan segera konsumsi kunyit asam saat hamil atau saat sedang merencanakan kehamilan.
Banyak sekali manfaat yang didapat dari kunyit asam bukan? Kini, kunyit asam banyak beredar di pasaran dalam bentuk minuman siap santap atau serbuk jamu. Dengan hadirnya produk tersebut tentu mempermudah wanita untuk menikmati minuman segar yang menyehatkan ini. Namun, Anda juga perlu berhati-hati dalam memilih produk kunyit asam karena beberapa produsen menambahkan gula buatan dan sitrun ke dalam jamu mereka. Kalau begini, alih-alih mau sehat justru terkontaminasi banyak bahan kimia.
semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua , terima kasih .
0 Response to "Manfaat Dan Khasiat Kunyit Asam Bagi Wanita "
Posting Komentar