Hindari Minum Kopi dan Teh Agar Tetap Bugar Saat Puasa

Bagi sebagian orang, kopi dan teh menjadi minuman wajib setiap pagi dan sore. Tidak jarang dari mereka yang selalu menyediakan teh atau kopi saat sahur dan berbuka. Padahal kopi dan teh seharusnya dikurangi selama bulan puasa karena kandungannya yang tidak sehat dikonsumsi terus-menerus. Selain kedua minuman itu, ada enam makanan dan minuman lain yang sebaiknya dihindari. Ini dia uraiannya seperti yang dikutip dari buku 'Food Combining di Bulan Ramadhan'.
 
1. Kopi
 
Kopi bisa membuat tubuh kehilangan asupan penting dan membuat seseorang lebih cepat dehidrasi tanpa disadari. Mengonsumsi secangkir kopi membuat Anda kehilangan cairan tubuh sebanyak tiga cangkir. Ini akan membuat tubuh Anda makin lemah selama puasa di bulan Ramadhan. Maka dari itu, sebaiknya hindari minum kopi selama berpuasa.
 
2. Teh
 
Teh dianggap menyehatkan bagi sebagian orang. Padahal teh juga menjadi penyumbang kafein walaupun tidak sebesar minum kopi. Dr. Hiromi Shinya, ahli bedah gastroenterologi dari Albert Einstein College of Medicine, mengungkapkan bahwa tidak satu pun pengonsumsi kopi dan teh yang memiliki sistem cerna atau usus besar yang sehat.

0 Response to "Hindari Minum Kopi dan Teh Agar Tetap Bugar Saat Puasa"

Posting Komentar